Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2023
Menulis Buku Cerita Digital Tema: Menulis Buku Cerita Digital Resume ke: 16 Gelombang: 29 Tanggal: 31 Juli 2023 Narasumber : Nur Dwi Yanti, M.Pd Moderator : Raliyanti     Kelas belajar menulis malam ini berbeda dengan sebelumnya, yakni melalui zoom meeting. Jam tayangpun juga berbeda, yang mulanya dimulai pukul 19.00 khusus malam ini pukul 19.30 WIB.     Bu Raliyanti selaku moderator menyapa kelas terlebih dahulu dan memandu peserta untuk berdoa sesuai keyakinan masing-masing. Selanjutnya beliau menyapa narasumber hebat malam ini, Bu Nur Dwi Yanti.  Bu Nur memaparkan terkait tema malam ini yaitu Menulis Buku Cerita Digital.       Di era digital ini semua dituntut serba cepat, praktis, simpel, serba serbi digital. Tidak bisa dipungkiri, dari anak-anak hingga orang tua saat ini tentu juga menggunakan digital dalam kehidupan sehari-harinya. Meski buku cetak masih tetap di hati, namun adanya buku elektronik itu lebih efektif.     E book adalah singkatan dari electronik book,  jika diterjem
  Rabu, 26 Juli 2023.      Saya berniat membersamai suami untuk mengikuti acara kampus di Malang. Kami berangkat pukul 17.00 WIB dari Watulimo, Trenggalek, Jawa Timur. Singkat cerita sampai di Malang pukul 02.00 dini hari. Tujuan utama ke pantai Ungaran/bajul mati. Namun kami berniat tidur di kampung moderasi beragama, rumah sang pelopor agama di desa tersebut.      Bapak izar, beliau berasal dari Mojokerto, sedangkan istri berasal dri Porong, Sidoarjo. Mereka berdua sama" lulusan S2 di malang. Kenapa mereka sekarang tinggal di malang? Karena mereka berdua tahu bahwa lokasi yang ditempatinya sekarang ini lingkungannya masih benar" awam dari pendidikan, dan bahkan penduduknya kebanyakan kristen, Hindu, belum ada yang beragama Islam. singkat cerita dengan adanya beliau disitu, lambat laun smua pndudukny banyak yg ikt berpindah ke agama Islam. Pak izar juga mendirikan paud, TK yang dinamai paud bajul mati. Beliau merupakan pelopor kampung moderasi beragama ini.      Beliau menye
 Langkah Menyusun Buku Secara Sistematis Tema: Langkah Menyusun Buku Secara Sistematis Resume ke: 15 Gelombang: 29 Tanggal: 28 Juli 2023 Narasumber : Yulius Roma Patandean, S.Pd Moderator : Purbaniasita Kusumaning Sedyo, S.Pd     Tak terasa kelas belajar menulis sudah memasuki pertemuan ke-15, setengah perjalanan.  Seperti biasa, moderator malam ini bu Purbaniasita (panggilan Sita) mengawali pertemuan dengan salam dan membimbing seluruh peserta untuk berdoa terlebih dahulu.     Setelah berdoa, Bu Sita memperkenalkan narasumber yang luar biasa malam ini, Pak  Yulius Roma Patandean. Beliau  berasal dari Tana Toraja Provinsi Sulawesi Selatan.  Beliau mempunyai banyak prestasi diantaranya adalah p emenang ketiga lomba kreatifitas guru tingkat SMA  pada Porseni PGRI  provinsi Sulawesi Selatan tahun 2017,  Guru berprestasi jenjang SMA provinsi Sulawesi Selatan tahun 2021,  Peraih 2 medali emas dan 3 medali perunggu Gurulympic tahun 2020, d an masih banyak prestasi lain yang beliau dapatkan.
Konsep Buku Nonfiksi Tema: Konsep Buku Nonfiksi Resume ke: 14 Gelombang: 29 Tanggal: 26 Juli 2023 Narasumber : Musiin, M.Pd Moderator : Lely Suryani, S.Pd.SD      Pertemuan Kelas Belajar Menulis PGRI pada pertemuan ke-14 dipimpin oleh moderator Bu Lely Suryani. Beliau memandu pertemuan ini dan memperkenalkan sang narasumber hebat, Bu Musiin. Beliau akan memaparkan materi terkait tema  Konsep Buku Nonfiksi.      Menulis sebenarnya untuk saat ini mempunyai makna yang luas. Membuat konten adalah turunan dari menulis. Bagaimana sebuah tim kreatif menghasilkan karya jika tidak didahului oleh konsep yang ditulis.      Buku Nonfiksi adalah buku yang ditulis berdasarkan FAKTA dan KENYATAAN. Isi dari buku nonfiksi adalah INFORMASI, PENGETAHUAN atau WAWASAN. Tujuan penulisan buku nonfiksi adalah menyajikan temuan baru atau penyempurnaan dari informasi yang sudah ada. Ciri buku nonfiksi : 1. Menggunakan bahasa formal. 2. Makna yang disampaikan adalah makna denotasi. 3. Ditulis berdasarkan f
 Kaidah Pantun Tema: Kaidah Pantun Resume ke: 13 Gelombang: 29 Tanggal: 24 Juli 2023 Narasumber: Miftahul Hadi, S.Pd Moderator: Gina Dwi Septiani, S.Pd.,M.Pd     Seperti biasa, pertemuan KBMN-29 dimulai pukul 19.00 WIB. Melalui WA grup Mbak  Gina Dwi Septiani selaku moderator membuka pertemuan malam ini dengan memandu peserta untuk berdoa sesuai keyakinan masing-masing. Yang selanjutnya mbak Gina berpantun ria dalam menyambut sang narasumber malam ini, Mas Miftahul Hadi. Pergi ke pasar membeli delima Pulangnya mampir ke toko zaitun Marilah kita sambut bersama-sama Mas Miftah narasumber Kaidah Pantun      Mas Miftahul Hadi adalah seorang guru kelas di SDN 1 Demak dan juga guru penggerak. Beliau juga menjadi finalis Festival Pantun Pendidikan Negeri Serumpun (kategori guru) tingkat ASEAN. Dan sudah banyak sekali karya-karya beliau. Seketika Mas Miftah membalas pantun dengan pantun sesuai dengan materi malam ini, Kaidah Pantun. Mawar sekuntum kecillah dahan, Daun salam tumbuh di kota, Ass
 Proofreading Sebelum Menerbitkan Tulisan Tema:   Proofreading  Sebelum Menerbitkan Tulisan Resume ke: 12 Gelombang: 29 Tanggal: 21 Juli 2023 Narasumber: Susanto, S.Pd Moderator: Sim Chung Wei, SP      Melihat tema fliyer yang sudah beredar di grup KBMN-29 seketika bertanya-tanya dalam hati, apa itu proofreading? mengapa perlu proofreading? dan masih banyak lagi pertanyaan yang menunggu jawaban dari sang narasumber malam ini.     Pukul 19.00 WIB pak Sim Chung Wei atau biasa dipanggil Koko Sim selaku moderator membuka pertemuan malam ini dengan salam serta memandu para peserta untuk berdoa sesuai keyakinan masing-masing.      Beliau memperkenalkan terlebih dahulu narasumber hebat malam ini, bapak Susanto. Beliau biasa dipanggil  PakDSus, seorang  guru SDN Mardiharjo, Kec. Purwodadi, Kab. Musi Rawas, Sumatera Selatan. Selain mengantongi banyak karya, beliau juga seorang editor. Beliau biasa diminta untuk membaca naskah sekaligus mengedit tulisan  beberapa teman di Grup menulis Omjay.   
 Jum'at mubarok      Hari ini, Jum'at 21 Juli 2023 jadwal saya tidak lagi mengajar murid-murid di dalam kelas seperti biasa melainkan berjualan, menjaga kantin di sekolah. Karena kebetulan hari jum'at free jadwal mengajar, giliran MGMP kabupaten, namun karena MGMP masih belum ada jadwal pertemuan kembali, jadi hari ini bisa standby di kantin.       Ada 4 kantin dan 1 koperasi yang dimiliki oleh madrasah kami, MTsN 4 Trenggalek. Keempat kantin itu berada di dekat tempat parkir, sedangan koperasi berada di sebelah ruang UKS. Ketiga kantin ini disewakan kepada rekan-rekan Guru non ASN (sebut GTT/PTT) yang ada di sekolah ini. Sedangkan 1 kantin lagi disewakan pada pemilik toko yang berada di depan gerbang madrasah, yang tidak bisa jualan di rumahnya sendiri ketika istirahat karena anak-anak tidak diperbolehkan keluar lingkungan madrasah.       Di madrasah kami ada 8 pegawai tidak tetap alias pegawai non ASN (PTT) dan 12 GTT. Awalnya kami menyewa 1 kantin yang paling timur den
 MATSANEPAT       MTsN 4 Trenggalek merupakan satu-satunya madrasah negeri di kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. Madrasah yang sangat mewah karena lokasinya dikelilingi oleh sawah (Mewah= Mepet Sawah). Meski berada di desa dan lokasi kurang strategis karena tidak berada di jalur utama, namun madrasah ini sangat familiar di Kabupaten Trenggalek dan banyak diminati khususnya oleh seluruh penduduk Watulimo.      Madrasah Tsanawiyah Negeri 4 Trenggalek yang disingkat dengan nama "MATSANEPAT" memiliki banyak keunikan maupun program unggulan. Salah satu keunikannya seluruh anggota madrasah baik siswa-siswi maupun bapak/ ibu karyawan-karyawati hafal visi madrasah di luar kepala dan bisa mengucapkan dengan kompaknya, ketika ada aba-aba visi Matsanepat, semua serempak menjawab "Terwujudnya madrasah yang unggul dalam prestasi, santun dalam perilaku, peduli lingkungan dan berwawasan luas". Selain itu madrasah kami juga memiliki yel-yel tersendiri: Matsanepat
                                                                            Mengelola Majalah Sekolah Tema: Mengelola Majalah Sekolah Resume ke: 11 Gelombang: 29 Tanggal: 19 Juli 2023 Narasumber: Widya Setianingsih, S.Ag Moderator: Nur Dwi Yanti, M.Pd "Don’t be afraid to move, because the distance of 1000 miles starts by a single step."  Jangan takut melangkah, karena jarak 1000 mil dimulai dari satu langkah. Serenai Padang Ilalang Kecup nektar wangi flora Hirup sekar menggugah rasa Remahan kelopak mengayun manja Tertiup harum puspa arupa warna.  Mengangguk lemah ranting seroja Bertabur riuh kelopak seruni merona Terhampar damai cipta pujangga Terbitkan rasa takjub pangkas ironi resah. Akulah sang padang ilalang Tawarkan cinta berjuta rindu Mengundang betah setiap insan Yang haus segarnya madu.  Di setiap inci bilikku tertancap akar yang mengurat jauh Tumbuhkan pucuk kasih yang teduh Menaungi setiap rintih  Melepas gurat frustasi Berganti riang yang menepi.  Udara yang kau hi
      Menulis Itu Mudah Tema: Menulis Itu Mudah Resume ke: 10 Gelombang: 29 Tanggal: 17 Juli 2023 Narasumber: Prof. Dr. Ngainun Naim Moderator: Yandri Novita Sari, S.Pd      Tak terasa malam ini sudah memasuki pertemuan ke-10. Seperti biasa pukul 19.00 WIB kelas belajar menulis dimulai melalui WA grup yang dipandu oleh moderator cantik mbak Yandri Novita Sari. Beliau membuka kelas dan memandu para peserta untuk berdoa terlebih dahulu sesuai dengan keyakinan.         Beliau memperkenalkan sang narasumber yang sangat istimewa menurut saya, karena selain karya-karyanya yang luar biasa beliau adalah salah satu dosen saya ketika menimba ilmu di IAIN Tulungagung, yang sekarang menjadi UIN SATU. Pertemuan malam ini rasanya seperti kuliah online, jadi sedikit nostalgia masa kuliah dulu. Beliau pula yang mengajarkan pertama kali cara meresume sebuah buku kala itu.      Malam ini beliau menjelaskan tentang  tema  Menulis Itu Mudah . Benarkah? Bisa benar, bisa tidak, kata beliau. Mudah bagi yang
                                                                             Kiat Menulis Cerita Fiksi Tema:  Kiat Menulis Cerita Fiksi Resume ke: 9 Gelombang: 29 Tanggal: 14 Juli 2023 Narasumber: Sudomo, S.Pt Moderator: Arofiah Afifi, S.Pd  Sastra adalah sebuah kemewahan, fiksi adalah sebuah kebutuhan. _Gilbert K. Chesterton Jurnalisme membuat para pembacanya bisa menjadi saksi sejarah.  Karya fiksi memberi kesempatan kepada pembacanya untuk menghidupkannya._ John Hersey. Begitulah kiriman Bunda Arofiah Afifi selaku moderator dalam memulai pertemuan kali ini, yang selanjutnya memandu peserta untuk berdoa sesuai keyakinan masing-masing.        Tema pertemuan KBMN-29 malam ini yaitu  Kiat Menulis Cerita Fiksi  dengan seorang narasumber pegiat literasi dan praktisi edukasi dari Pulau Seribu Masjid, Lombok serta seorang guru di SMPN 3 Lingsar Lombok Barat, beliau adalah Pak Sudomo, S.Pt yang dikenal dengan sapaan MazMo.    Perjalanan beliau dalam menggelorakan  literasi ditandainya denga
                                                                           Komitmen Menulis di Blog Tema:  Komitmen menulis di blog Resume ke: 8 Gelombang: 29 Tanggal: 12 Juli 2023 Narasumber: Drs. Dedi Dwitagama, M.Si Moderator: Dail Ma'ruf, M.Pd      Biasanya ketika pertemuan KBMN-29 akan dimulai saya persiapkan laptop dan standby Hp supaya bisa fokus menyimak materi dan sekaligus membuat resume. Namun beda dengan pertemuan ke-8 ini, buka Hp mendapat kabar yang kurang enak bahwa adik yang sedang mondok di Pare Kediri mendadak harus dibawa ke Rumah Sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan, serta tante dari Panggul harus oprasi di RS Budi Asih Trenggalek. Karena bapak dan ibu sedang sibuk-sibuknya di nikahan saudara, jadi saya pun segera bergegas menuju RS Trenggalek yang setidaknya sebagai wakil dari orangtuaku.       Meski Hp selalu terbawa namun membukanya hanya sekilas saja karena pikiran yang mulai terbelah-belah kurang bisa fokus menyimak materi secara utuh. Ingin sekali ke