Langsung ke konten utama

 Jum'at mubarok


    Hari ini, Jum'at 21 Juli 2023 jadwal saya tidak lagi mengajar murid-murid di dalam kelas seperti biasa melainkan berjualan, menjaga kantin di sekolah. Karena kebetulan hari jum'at free jadwal mengajar, giliran MGMP kabupaten, namun karena MGMP masih belum ada jadwal pertemuan kembali, jadi hari ini bisa standby di kantin. 

    Ada 4 kantin dan 1 koperasi yang dimiliki oleh madrasah kami, MTsN 4 Trenggalek. Keempat kantin itu berada di dekat tempat parkir, sedangan koperasi berada di sebelah ruang UKS. Ketiga kantin ini disewakan kepada rekan-rekan Guru non ASN (sebut GTT/PTT) yang ada di sekolah ini. Sedangkan 1 kantin lagi disewakan pada pemilik toko yang berada di depan gerbang madrasah, yang tidak bisa jualan di rumahnya sendiri ketika istirahat karena anak-anak tidak diperbolehkan keluar lingkungan madrasah. 

    Di madrasah kami ada 8 pegawai tidak tetap alias pegawai non ASN (PTT) dan 12 GTT. Awalnya kami menyewa 1 kantin yang paling timur dengan jumlah personil 9 orang, terbanyak. Setelah tahun ajaran baru yang dimulai bulan Juli ini 4 teman mengundurkan diri dari anggota kantin karena telah lulus seleksi P3K, jadi anggota kantin kami sekarang tersisa 5 orang. Tak lupa kuucapkan selamat kepada rekan-rekan yang sudah lulus. Semoga kami bisa segera menyusul.

    Jika ada yang bertanya, bagaimana perasaanmu dengan hal itu? apakah tidak gelisah atau bahkan iri atau yang lainnya? jawaban saya tidak. Lah kok bisa? ya, ketika ada teman lulus dan kita belum, tentu dalam hati kita ada rasa sedikit sedih, kenapa mereka lulus, saya belum lulus, dan sebagainya,  manusiawi lah. Namun apakah kita akan berlarut-larut terbawa oleh perasaan sedih dan kecewa? atau bahkan menyalahkan diri sendiri? bukankah itu justru akan membuat kita down.

   Ingat, ketika kita menyadari bahwa semua yang ada di bumi ini sudah ada yang mengatur. Terkait apapun itu sudah ada skenario dari pusat sang maha segalanya, Allah. Kita hanya cukup mengikuti alurNYA, yang insyaAllah akan jauh lebih indah. Karena kadang apa yang menurut kita baik belum tentu baik menurut Allah, jadi sudahlah pasrahkan saja sama Allah, yang Maha Tahu mana yang terbaik bukan hanya untuk kita sendiri melainkan semuanya. 

    Yang penting kita sudah usaha semampu kita, selanjutnya pakai jalur langit, berdoa dan berdoa. Rezeki sudah ada takarannya dan tidak akan tertukar. Toh pintu rezeki tidak harus jadi  ASN saja, masih banyak pintu rezeki yang lainnya. Segala sesuatu tidak hanya kebetulan, semua memang sudah sesuai rencanaNYA. Perbanyak syukur, insyaAllah hidup akan makmur.


    

Komentar

Catatan, dunia tanaman mengatakan…
Subhanalloh...cakeeep Bu shofy, tulisan yang ringan namun mengena...
Anis shofy mengatakan…
Makasih Bu Fitri..
Intan Purnama mengatakan…
waah, sederhana tp renyah...👍

Postingan populer dari blog ini

Masa Lalu     Masa lalu biarlah masa lalu...eits, bacanya sambil nyanyi ya, itu kan lagunya bunda Inul daratista, hehe.  Tiba-tiba aku ingin flashback ke masa lalu. Sebelum memasuki masa kuliah, tepatnya setelah lulus MAN aku ditawarin keponakan (anak dari kakaknya ibuku) yang rumanya di kota reog Ponorogo untuk bekerja menjaga tokonya berlian silver. Tanpa berfikir panjang seketika ku iyakan tawaran itu. Karena orang tua tentunya merestui, dan sekaligus sambil menunggu masuk kuliah dari pada tidak ada kesibukan di rumah, lumayan bisa tambah pengalaman. Meski belum punya pengalaman sama sekali terkait perbisnisan, namun aku begitu semangat dan yakin semua akan baik-baik saja. Aku berangkat ke Ponorogo dengan salah satu teman masa kecil sekaligus tetanggaku, Ina. Kita berdua mengikuti training dulu selama kurang lebih satu bulan. Kenapa dikatakan training? karena rencana mau buka cabang berlian silver di kota Trenggalek dan Tulungagung, yang nantinya kita akan ditempatkan ...
 1 Juni 2023 kenapa dengan tanggal 1 Juni 2023??? Adakah hal yang penting dan bersejarah pada tanggal ini?      Pertama, hari ini adalah hari libur. Kita semua pasti tahu bahwa pada tanggal ini diperingati sebagai hari lahir pancasila. Di instansi-instansi pendidikan biasa memperingatinya dengan melaksanakan upacara bendera. Dengan harapan semoga kita bisa mengamalkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari.       Kedua, entah ada angin apa pada tanggal ini tanganku mau bergerak untuk membuat blog dan mulai belajar menulis. Sebenarnya sudah lama sekali punya keinginan untuk bisa menulis seperti teman-teman dan menjadi penulis layaknya penulis-penulis handal. Namun semua itu masih angan-angan belaka, karena banyak alasan terutama gangguan kemalasan yang menghantui. Tiap mau mulai menulis selalu terfikir takut salah lah, begini benar nggak ya, bagusnya gimana ya, kok gini sih, tulis-hapus tulis-hapus gitu saja terus   dan banyak lagi ...
 Writing By Heart Tema:   Writing By Heart Resume ke: 26 Gelombang: 29 Tanggal: 23 Agustus 2023 Narasumber : Mutmainah, M.Pd Moderator : Widya Arema      BAAAM! Dari jarak sepuluh kilometer , melesat keluar dari dalam lautan seekor ikan raksasa-setidaknya bentuknya masih mirip ikan. Masih jauh, tapi sudah terihat besar sekali, lebih besar dibanding gurita yang mengejar kami beberapa hari lalu. Ikan ini memiliki enam tanduk, ekornya panjang dengan sirip-sirip melengkung bagai surai. Kulitnya berwarna kuning keemasan, memantulkan cahaya matahari. Aku mengeluh, tidakkah urusan ini  bisa lebih mudah? Kami bertiga masih dalam kondisi terikat, tidak bisa meloloskan diri, tidak bisa bergerak, ditambah lagi ikan raksasa ini.       “BAAAM! Lima belas detik terbang di udara, ikan raksasa itu berdebam kembali memasuki lautan, membuat ombak tinggi, bagai gelombang tsunami puluhan meter. Hitungan detik, gelombang itu tiba, kapal kami yang terika...